1. | Faktor Prima | ||
Faktor prima suatu bilangan-bilangan prima yang dapat membagi habis bilangan tersebut. Faktor dari 24 adalah 1, 2, 4, 6, 8, 12, dan 24 2 dan 3 merupakan bilangan prima yang dapat membagi habis 24. Jadi, faktor prima dari 24 adalah 2 dan 3
| |||
2. | Faktorisasi Prima | ||
Faktorisasi prima adalah perkalian semua faktor-faktor prima dari suatu bilangan. Contoh: faktorisasi prima dari 48 = 2 x 2 x 2 x 2 x 3 = 24 x 3 faktorisasi prima dari 100 = 2 x 2 x 5 x 5 = 22 x 52 | |||
3. | Kelipatan Persekutuan Terkecil (KPK) | ||
Kelipatan persekutuan terkecil dari dua bilangan adalah bilangan terkecil yang habis dibagi kedua bilangan tersebut. Cara menentukan KPK adalah dengan mengalikan semua faktor prima dari bilangan-bilangan tersebut. Jika ada faktor prima yang sama, diambil faktor prima memiliki pangkat terbesar. Contoh: Tentukan KPK dari 88 dan 68 Jawab: Faktorisasi prima dari 88 = 2 x 2 x 2 x 11 = 23 x 11 Faktorisasi prima dari 68 = 2 x 2 x 17 = 22 x 17 KPK dari 88 dan 68 = 23 x 11 x 17 = 1.496 Jadi, KPK dari 88 dan 68 adalah 1.496 | |||
4. | Faktor Persekutuan Terbesar (FPB) | ||
Faktor persekutuan terbesar dari dua bilangan adalah bilangan terbesar yang habis membagi kedua bilangan tersebut. Cara menentukan FPB adalah dengan mengalikan pangkat terkecil dari bilangan- bilangan tersebut dan diambil hanya faktor yang sama. Contoh: Tentukan FPB dari 88 dan 68! Jawab: Faktorisasi prima dari 88 = 2 x 2 x 2 x 11 = 23 x 11 Faktorisasi prima dari 68 = 2 x 2 x 17 = 22 x 17 FPB dari 88 dan 68 = 22 = 2 x 2 = 4 Jadi, FPB dari 88 dan 68 adalah 4 |